Senin, Februari 10, 2025
Berita Madrasah

Apel Hari Santri Di Gelar MTsN 1 Sleman

Sleman (MTsN 1 Sleman) – MTsN 1 Sleman yang beralamat di Jl. KH. Basyaruddin, Watukarung, Margoagung, Seyegan menggelar Apel Hari Santri, Minggu (22/10/2023), bertempat di lapangan upacara MTsN 1 Sleman. Upacara diikuti oleh siswa,  guru, dan pegawai dengan memakai baju koko putih dan bersarung untuk peserta putra dan gamis putih dan kerudung putih untuk peserta putri.

Pembina apel, Anwar Asy’ary, Wakil Kepala Bidang Humas mewakili kepala madrasah, Imam Syamroni, dalam amanatnya menyampaikan tentang peran santri dalam mewujudkan negeri yang lebih cerdas, bijak, dan berbudaya sesuai dengan tema Hari Santri 2023 yaitu Jihad Santri Jayakan Negeri.

“Jihad santri adalah perjuangan yang tak kenal lelah dalam menuntut ilmu, menggali pengetahuan, dan menyebarkan cahaya kebijaksanaan kepada seluruh negeri. Para santri dengan tekadnya yang teguh, telah menjalani perjalanan panjang untuk mengejar mimpi-mimpi besar, untuk meraih ilmu pengetahuan, dan untuk membuktikan bahwa dengan ilmu, kita dapat mengatasi segala rintangan,”tandas Anwar.

“Seperti layaknya prajurit yang siap menghadapi segala rintangan di medan perang, para santri siap menghadapi segala rintangan dalam mengejar ilmu. Mereka adalah pilar utama dalam membawa kemajuan kepada bangsa ini. Mereka adalah pionir yang membuka pintu keajaiban ilmu pengetahuan, dan melalui pengetahuan, mereka membantu mengangkat martabat negeri ini,”tambah Anwar. (rmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *