Pelaksanaan AIM MTsN 6 Sleman Berjalan Lancar
Sleman (MTsN 6 Sleman)–Asesmen Internal Madrasah (AIM) MTsN 6 Sleman yang berlangsung dari tanggal 23-27 Oktober 2023 berjalan sesuai yang direncanakan. AIM ini bertujuan mengukur pencapaian kompetensi siswa dalam menguasai materi pembelajaran selama tengah semester.
Anang Sumarna Wakamad Kurikulum dalam rilisnya Jumat (27/10/2023) menuturkan,”Alhamdulillah AIM berjalan dengan lancar. Setelah kami evaluasi hanya ada sedikit kendala dalam pelaksanaan AIM. Kami menggunakan Jogja Madrasah Digital dalam melaksanakan AIM dengan protek Secure Mode untuk meminimalisir kecurangan siswa”ujarnya. Jazim Kholis pada kesempatan yang sama mengungkapkan,”Hasil dari AIM akan kami lapotkan kepada orangtua/wali siswa. Sebagai wujud untuk mengkomunikasilan capaian siswa dalam