Minggu, Oktober 13, 2024
Berita Madrasah

Dua Emas Sekaligus Dipersembahkan Siswa MTs N 8 Sleman

Sleman (MTs N 8 Sleman) – Muthia Isnaini Maisaroh siswa kelas IXF MTs N 8 Sleman berhasil meraih dua medali emas sekaligus dalam Competition 2023 Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Quantum Education Competition di bidang Mathematic and Science. Keberhasilan ini merupakan prestasi yang luar biasa dan juga menjadi pengalaman yang sangat mengesankan serta dapat menjadi inspirasi teman – temannya dalam mengikuti kompetisi di masa mendatang.

Muthia sapaan gadis manis yang lahir di Sleman 15 November 2008 dan bercita – cita menjadi dokter mengungkapkan rasa kebahagiannya sekaligus rasa haru karena berhasil melewati ujian dalam event yang telah dilaluinya. Bukan hal yang mudah untuk berjuang dalam kompetisi ini karena harus bersaing dengan peserta lain di bidang matematika dan sains dari berbagai sekolah atau madrasah.

Perjuangan Muthia terbayarkan ketika pengumuman keluar dengan hasil yang sangat memuaskan. Motivasi Muthia mengikuti kompetisi ini untuk meng-upgrade dan menantang diri sendiri untuk kejuaraan dengan tingkat nasional. Adapun yang harus dipersiapkan sebelum mengikuti kompetisi ini yaitu mempersiapkan diri dan mental yang kuat serta materi – materi yang akan diperlombakan supaya bisa menjawab semua soal dengan maksimal. (iks)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *