MTsN 2 Sleman Salurkan Donasi untuk Palestina

Sleman (MTsN 2) — MTs Negeri 2 Sleman baru saja menyerahkan donasi peduli Palestina pada Kamis (16/11/23). Donasi tersebut langsung disalurkan pada Kementerian Agama Kabupaten Sleman sebagai instansi yang akan menaungi penyaluran.
Total terkumpul Rp5.333.200,00 yang semuanya merupakan donasi dari para siswa, guru, dan pegawai. Pengumpulan donasi tersebut berlangsung selama seminggu, terhitung dari Jumat pekan sebelumnya.
Hasil donasi yang diperoleh kemudian diserahkan oleh H. Muh. Warsun, S.Ag. selaku Wakil Kepala Bidang Humas kepada H. Sidik Pramono, S.Ag., M.Si. Rencananya, hasil donasi tersebut akan diakumulasikan dengan donasi dari satker lain dan kemudian langsung disalurkan melalui Baznas.
H. Muh. Warsun, S.Ag. mengatakan bahwa donasi yang terkumpul tersebut merupakan bentuk kepedulian warga MTsN 2 terhadap tragedi yang sedang dialami oleh warga Palestina. “Para siswa, guru, dan pegawai sangat bersemangat untuk berlomba-lomba melakukan kebaikan berdonasi untuk warga Palestina. Mereka tergerak hatinya melihat berita yang ada di media sosial tentang tragedi ini,” ucapnya. (agp)