Peningkatan Keterampilan dan Koordinasi dalam Rapat Dinas MAN 2 Sleman
Sleman (MAN 2 Sleman) — Pada Kamis (12/11/2023) MAN 2 Sleman menyelenggarakan rapat dinas bulanan. Rapat ini dibuka dengan membaca surah Al Fatihah dan istighfar bersama. Rangkaian kegiatan dalam rapat dinas adalah pembukaan, penyampaian info madrasah, pelatihan upgrade JMD, dan pelatihan penggunaan dongle.
Rapat dinas dilanjutkan dengan penyampaian informasi tentang agenda yang ada di madrasah. Lalu disampaikan pula tentang aturan-aturan terkait kepegawaian.
Disambung dengan pertanyaan Kepala MAN 2 Sleman Edi Triyanto, S. Ag., S. Pd., M. Pd tentang kondisi siswa MAN 2 Sleman kepada para wali kelas. Selain itu beliau juga, mengingatkan kepada Bapak Ibu Guru tentang pentingnya menanamkan akhlaq yang baik para siswa “Salah satu tugas guru yang paling berat saat sekarang ini bukanlah transfer ilmu, namun menanamkan akhlaq yang baik bagi para siswa. Dalam menanamkan akhlaq yang baik kita harus berusaha agar anak-anak memperbaiki sholatnya, terus mengingatkan untuk memperbaiki lisannya. Dan juga sopan santun kepada orang lain.”
Kegiatan dalam rapat dinas ini dilanjutkan dengan penyampaian upgrade dari sistem JMD (Jogja Madrasah Digital). Upgrade dalam sistem JMD ini berupa jurnal kegiatan mengajar dan jadwal guru mengajar. Sistem JMD ini juga mendukung adanya presensi siswa melalui barcode. Rencananya sistem baru ini akan digunakan pada semester berikutnya oleh MAN 2 Sleman.
Dilanjutkan dengan pelatihan pemanfaat dongle yang diisi oleh Kepala IT MAN 2 Sleman Khoirul Amri. Dongle ini berfungsi untuk presentasi melalui HP. Bapak Ibu guru yang hadir dikenalkan dengan perangkat dongle ini seperti kabel, splitter, dongle, dan sebagainya. Bapak Ibu guru sangat antusias untuk mencoba alat ini. (lat/tnf)