Rapat Koordinasi Persiapan AKMI Tahun 2023 MTsN 8 Sleman

Sleman (MTsN 8 Sleman) – Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) adalah pelaksanaan asesmen yang diselenggarakan dari Kementerian Agama untuk mengukur kompetensi peserta didik di madrasah. Kompetensi yang diukur adalah asesmen diagnostik yang terdiri dari literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains dan literasi sosial budaya.
“Hasil diagnosis dapat memberikan informasi peta individu peserta didik berdasarkan tingkat kemahiran yang dimiliki peserta didik, dapat menjadi dasar dalam mengembangkan perencanaan pembelajaran dan perbaikan mutu di madrasah” jelas M. Arwani Munib, S.Th. selaku Waka Ur Kurikulum ketika memaparkan AKMI dalam Rapat koordinasi Selasa (12/09/2023)
Peserta AKMI terdiri dari seluruh peserta didik kelas 5 untuk jenjang MI, kelas 8 untuk jenjang MTS, dan kelas 11 untuk jenjang MA. Data peserta diambil dari EMIS (Educational Management Information System) yaitu aplikasi basis data madrasah yang terhubung dengan database Kementerian Agama pusat. Secara teknis pelaksanaan AKMI menggunakan CBT (Computer Based Test) dengan pilihan moda daring dan semi daring.
AKMI rencananya akan dilaksanakan pada bulan Oktober selama 2 hari dan di setiap harinya masing-masing 2 sesi. Hasil dari asesmen nantinya akan mendapat rapot mutu untuk setiap peserta didik, selain itu madrasah juga akan mendapatkan rapot mutu. (hm8)