Siswa MTsN 6 Sleman Moresca Yusufia Ken Dedes Raih Medali Emas Kejuaraan Anggar DIY
SLEMAN – Siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 6 Sleman bernama Moresca Yusufia Ken Dedes berhasil meraih medali Emas dan Perunggu pada kejuaraan anggar tingkat DIY.
Siswi kelas 7 ini berhasil meraih medal emas di open Foili putri.
Dan medali perunggu di open eppe putri dalam lomba anggar Fencing Festival Mutiara Persada Specta 2023.
“Alhamdulillah kami ucapkan selamat kepada Moresca atas pencapaian prestasi di cabor anggar ini. Madrasah tetap memberikan motivasi dan dukungan agar Moresca bisa terus berprestasi di cabor yang diminatinya” ujar Kepala Madrasah Jazim Kholis, Selasa (7/11/2023).
Dukungan terus diberikan kepada siswa siswi sesuai cabor yang diminati.
Apalagi, olahraga Anggar selain baik untuk kesehatan fisik juga memiliki manfaat untuk kecerdasan otak anak.
Sebab dibutuhkan pemikiran yang cepat dan tangkas saat melawan dan bertahan dalam olahraga ini.
Anak akan lebih cepat memproses informasi dan memiliki strategi berfikir yang bagus. Kondisi ini kemudian berpengaruh pada kegiatan belajar mengajar anak.
“Anggar merupakan cabor yang pembinaan prestasinya di luar madrasah. Namun kami terus berkomunikasi dengan tim bina prestasi untuk terus mendukung agar capaian prestasi terus meningkat terhadap semua siswa kami,” ujarnya. (lan)