Minggu, Oktober 13, 2024
Berita Madrasah

Momen Haru Serah Terima Kamad MTsN 9 Sleman ke MTsN 7 Sleman

Sleman (MTsN 9 Sleman) – Kamis pagi (11/1/2024) suasana haru dan penuh makna menyelimuti MTsN 7 Sleman saat Hadlirin yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala MTsN 9 Sleman sejak tahun 2021 diserahkan oleh Siti Juwariyah selaku Kepala MTsN 9 Sleman yang baru kepada Kepala MTsN 7 Sleman, Samsul Arifin. Dalam upacara tersebut, Arif Pambudi selaku Kepala Tata Usaha MTsN 7 Sleman juga turut mendampingi.

Siti Juwariyah selaku Kepala MTsN 9 Sleman yang baru, ikut serta dalam acara serah terima ini bersama dengan kepala tata usaha dan rombongan wakil kepala. Dalam sambutannya, Siti Juwariyah menyatakan harapannya agar Hadlirin dapat melanjutkan pengabdiannya di MTsN 7 Sleman dengan penuh dedikasi. “Sesuai dengan semangat MTsN 9 Sleman, kami berharap Pak Hadlirin akan melanjutkan pengabdian dengan sebaik-baiknya dan menjadi teladan bagi keluarga baru di MTsN 7 Sleman,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut Hadlirin hangat juga berpesan agar MTsN 9 Sleman terus menjaga tagline yang selama ini digaungkan, yaitu “Matsama, Prestasi Tinggi Akhlak Qurani.” Semua keluarga besar MTsN 9 Sleman berharap agar  Hadlirin dapat berbakti dengan setulus hati di MTsN 7 Sleman, meneruskan jejak prestasi,  dan nilai-nilai keislaman seperti yang telah ditanamkan di MTsN 9 Sleman.( EL )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *