Rakorpim Perdana, Kakan: Maksimalkan Serapan DIPA

Sleman (Kemenag News) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman H. Sidik Pramono, S.Ag, M.Si didampingi Kasubbag TU H. Sangaji, S.Ag, M.si dan Kasi Dikmad Drs. Tulus Dumadi, MA hadir memberikan sambutan dan arahan dalam Rapat Koordinasi Pimpinan Madrasah di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman. Rakorpim perdana berlangsung Rabu (17/01/2024) di MAN 5 Sleman dengan melibatkan seluruh unsur diantaranya Ketua Pokja Pengawas Madrasah, Kepala dan KTU Madrasah se-Kabupaten Sleman, Jabfung di lingkungan Kemenag Sleman.

Mengawali sambutan, Kakan menyampaikan harapannya semoga tahun 2024 mampu memberikan inspirasi dan meningkatkan kinerja. “Terkait penyerapan DIPA, untuk bulan Juni maksimal harus sudah terserap 60%. Jadi bulan Oktober, maksimal harus sudah melaksanakan seluruh kegiatan DIPA,” paparnya menyampaikan pesan Kakanwil dalam Rakorpim Kanwil yang berlangsung beberapa hari yang lalu.
Ditambahkan, dalam telaah DIPA agar sesegera mungkin berkoordinasi dengan madrasah masing-masing. “Tujuannya untuk melihat dan menata, besaran 60% akan diserap di bulan apa saja,” imbuhnya.
Sebelumnya, Kepala MAN 5 Sleman Akhmad Mustaqim, S,Ag, MA selaku tuan rumah menyampaikan terima kasih dan bersyukur mendapatkan bantuan SBSN. “Semoga bisa bermanfaat bagi para siswa khususnya yang konsentrasi pada bidang keterampilan. Mengingat MAN 5 Sleman masuk dalam madrasah tipologi plus keterampilan,” ujarnya.
Pelaksanaan Rakorpim dipimpin Kasubbag TU dan dilanjutkan dengan penyampaian laporan dari masing-masing Jabfung dan peserta rapat lainnya. (tnf)