Berhasil Selesaikan SKP pada E-Kinerja Tanpa Catatan, Kepala MTsN 2 Sleman Dapat Pujian dari Kepala Kantor Kemenag
Sleman (MTsN 2) — Kepala MTsN 2 Sleman, Dra. Hj. Titik Susilawati, M.Pd. mengikuti kegiatan pembianaan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman pada Jumat (2/2/24). Dalam kegiatan tersebut, Kepala Kantor Kemenag, H. Sidik Pramono, S.Ag. hadir dan memberi pembinaan secara langsung kepada seluruh Kepala Madrasah dan Kepala KUA di wilayah Kabupaten Sleman.
H. Sidik Pramono, S.Ag. menegasakan kepada para kepala Madrasah, termasuk Kepala MTsN 2 Sleman untuk lebih meningkatkan kinerjanya ditahun 2024 ini. “Saya harap ditahun 2024 ini kinerja kita harus semakin baik” pesan Sidik dilansir dari berita Kemenag Kabupaten Sleman.
Hal yang menggembirakan dan membanggakan oleh MTsN 2 Sleman adalah pada pembinaan, MTsN 2 Sleman mendapatkan apresiasi atas penyelesaian pengisian Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) melalui aplikasi e-kinerja BKN. “Saya mengucapkan terima kasih dan sangat mengapresiasi Bapak/Ibu kepala madrasah dan KUA yang berhasil menyelesaikan kewajiban ini. Selamat kepada kepala MTsN 2 dan MAN 2, juga 2 KUA yang bisa menyelesaikan e-kinerja ini tanpa catatan,” ucap Sidik. (agp)