Belajar Materi Zat dan Perubahannya, Siswa Kelas 7 MTsN 8 Sleman Praktek Membuat Es Krim

Kemenag Sleman News (MTsN 8 Sleman) – Pembelajaran di MTsN 8 Sleman terlihat berbeda dari biasanya. Para siswa kelas 7C diajak untuk mengikuti praktik langsung dalam pembelajaran IPA. Pembelajaran praktek membuat es krim ini dilaksanakan pada Jumat (23/8/2024). Adapun materi yang dipelajari kali ini adalah tentang zat dan perubahannya, di mana para siswa diajak untuk membuat es krim secara sederhana. Kegiatan ini berlangsung di depan kelas 7B dan 7C dengan antusiasme tinggi dari para siswa.
Dra. Hj. Winuri Siti Syamsiyah, guru IPA kelas 7, menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperlihatkan secara langsung kepada siswa bagaimana perubahan wujud zat terjadi. “Dengan praktik ini, siswa bisa lebih mudah memahami konsep perubahan wujud, dari cair menjadi padat, dengan cara yang menyenangkan,” ujarnya. Pembuatan es krim ini menggunakan bahan-bahan sederhana seperti es batu, garam, dan susu.
Proses pembuatan es krim dimulai dengan menempatkan es batu ke dalam baskom, kemudian ditambahkan garam. Setelah itu, kaleng yang telah diisi dengan susu yang sudah dilarutkan ditutup rapat dan diletakkan di tengah baskom. Tahap selanjutnya adalah memutar-mutar kaleng berisi susu tersebut di dalam baskom yang berisi es batu dan garam. Dengan proses ini, susu yang awalnya cair berubah menjadi es krim yang lembut dan lezat.
Kegiatan praktik ini disambut baik oleh para siswa. Salah satu siswa kelas 7C, Bio One, merasa sangat senang karena bisa langsung mempraktikkan pembuatan es krim. “Dari praktik ini, saya lebih mudah mempelajari materi IPA, terutama tentang perubahan wujud benda. Ternyata membuat es krim yang lezat itu mudah dan bisa dilakukan secara sederhana tanpa harus menggunakan alat canggih dan mahal,” ungkapnya dengan antusias.
Pembelajaran dengan metode praktik langsung seperti ini dinilai sangat efektif oleh guru dan siswa. Selain menambah pemahaman siswa, kegiatan ini juga meningkatkan minat belajar mereka terhadap materi IPA. Dengan adanya praktik ini, siswa tidak hanya memahami teori, tetapi juga melihat langsung aplikasi dari teori tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
MTsN 8 Sleman berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk mata pelajaran lainnya. Dengan begitu, pembelajaran menjadi lebih bermakna dan siswa dapat lebih mudah memahami konsep-konsep yang diajarkan di kelas. (adp)