Optimalisasi Layanan, Kemenag Sleman Gelar Pelatihan Layanan Prima Bagi Petugas PTSP dan Keamanan

Kemenag Sleman News – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman terus berinovasi melalui penguatan sarana dan prasarana serta peningkatan kompetensi petugas layanan.
Salah satu langkah nyata yang dilakukan adalah penyelenggaraan Pelatihan Pelayanan Prima bagi petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan keamanan, yang berlangsung di Smartroom dilanjutkan ke Ruang PTSP Kemenag Sleman pada Kamis (12/9/2024).
Pelatihan ini diinisiasi oleh Subbagian Tata Usaha Kemenag Sleman dan dihadiri oleh Kepala Subbag TU Kankemenag Sleman, H. Sangaji, S.H.I., Koordinator Divisi Layanan Publik, Dra. Hj. Noor Imanah, M.S.I., serta para staf front office, petugas keamanan, petugas pendaftaran haji, serta operator teknis dari berbagai unit bawah atap Kemenag Sleman.
Dalam sambutannya, H. Sangaji menyampaikan apresiasi kepada Divisi Layanan Publik Zona Integritas yang telah menginisiasi kegiatan ini. Ia menekankan pentingnya pemahaman kode etik dalam pelayanan publik, untuk meningkatkan performa layanan yang optimal bagi masyarakat.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan kembali pentingnya penerapan kode etik pelayanan publik. Ada tujuh aspek utama yang harus dijunjung tinggi oleh setiap petugas layanan,” ujar H. Sangaji.
Materi tentang kode etik pelayanan disampaikan oleh Dra. Hj. Noor Imanah, M.S.I., yang menjabarkan tujuh aspek utama dalam kode etik Kemenag Sleman, yakni:
- Petugas layanan wajib berpakaian rapi sesuai ketentuan.
- Petugas layanan wajib menciptakan suasana ramah dengan senyum, salam, dan sapa.
- Petugas layanan berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dengan integritas dan profesionalisme.
- Petugas layanan wajib menolak segala bentuk korupsi, pungutan liar, dan gratifikasi.
- Pelayanan diberikan secara adil tanpa diskriminasi.
- Pelayanan harus memenuhi standar yang telah ditetapkan.
- Petugas layanan harus cepat dan tepat dalam menangani aduan masyarakat.
Melalui pelatihan ini, diharapkan kualitas pelayanan di Kemenag Sleman semakin optimal, yang nantinya dapat meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap layanan yang diberikan. Seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan penuh antusias, menyimak setiap paparan dan arahan hingga akhir acara. (Isa)