Kasi Dikmad KanKemenag Sleman Kunjungi Stand Expo Keterampilan MAN 1 Sleman
Kemenag Sleman News (MAN 1 Sleman) – Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah menyelenggarakan Expo Sleman Young Entrepreneurs. Expo ini merupakan program inkubator untuk sekolah yang telah melakukan program penumbuhan wirausaha muda. Sebagai MA plus keterampilan, MAN 1 Sleman turut serta menyemarakkan expo dengan menampilkan produk-produk karya siswa keterampilan. Bertempat di Sleman City Hall, expo dilaksanakan selama 3 hari, yakni tanggal 6 s.d. 8 Desember 2024.

Kegiatan ini mendapat perhatian dari berbagai pihak, termasuk dari jajaran Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) Sleman. Salah satunya adalah Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Dikmad) KanKemenag Sleman, Drs. H. Tulus Dumadi, M.A., yang turut mengunjungi stand MAN 1 Sleman. “Bagus sekali, saya sangat mengapresiasi karya-karya yang dipamerkan oleh siswa-siswi di sini. Ini menunjukkan bahwa mereka tidak hanya memiliki keterampilan, tetapi juga kreativitas yang tinggi dalam menghasilkan produk-produk yang memiliki nilai jual. Ini adalah langkah positif yang sangat mendukung pengembangan kewirausahaan di kalangan generasi muda,” ujar Tulus.
Selain Kasi Dikmad, Dra. Ida Uswatun Khasanah, M.Pd., Pengawas Madrasah KanKemenag Sleman, juga hadir dalam kesempatan tersebut. Ida merasa bangga atas perkembangan keterampilan siswa di MAN 1 Sleman. “Alhamdulillah, luar biasa. Hasil karya peserta didik sudah punya nilai jual lumayan. Ini menunjukkan bahwa para siswa tidak hanya terampil, tetapi juga kreatif dalam memanfaatkan potensi yang ada,” ujar Ida.

Keterampilan yang dipamerkan oleh para siswa MAN 1 Sleman di antaranya meliputi produk-produk multimedia seperti gantungan kunci dan mug, produk-produk tata busana seperti aksesoris dan baju, serta produk-produk tata boga berupa aneka kue kering yang siap dipasarkan. Dengan adanya acara ini, diharapkan siswa-siswa dapat lebih percaya diri untuk mengembangkan usaha mereka di masa depan. Expo Sleman Young Entrepreneurs menjadi bukti nyata bahwa pembelajaran keterampilan di sekolah bisa menghasilkan karya yang bermanfaat dan memiliki potensi ekonomi yang menjanjikan. (lis)