Senin, Maret 24, 2025
Berita Kemenag

Peserta Difabel Tunarungu Antusias Ikut SKBT CPNS Kemenag Formasi Dosen

Kemenag Sleman News – Pelaksanaan ujian SKBT CPNS non CAT pada titik lokasi MAN 3 Sleman memasuki hari keenam, Senin (23/12/2024).

Teknis pelaksanaan terbagi dua, praktek kerja yang diikuti 127 peserta dan wawancara 79 peserta. Dari 206 peserta, terdapat 1 peserta difabel tunarungu, Mukhanif.

Dalam sesi wawancara, Ia merasa tak ada kendala yang berarti saat komunikasi dengan tim penguji karena menggunakan alat bantu translate di layar laptop. 

Ia juga mengucapkan terima kasih karena telah diberi kesempatan untuk mengikuti seleksi CPNS tahun ini dengan diberi ruang khusus.

“Harapan saya bisa diterima CPNS tahun ini. Dan panitia mempertimbangkan kompetensi saya sebagai dosen ahli bukan terpaku pada kekurangan saya sebagai difabel,” pungkasnya. (tnf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *