Bina CPPPK, Kasubbag TU Kemenag Sleman Tekankan Kedisiplinan dan Komitmen Kinerja

Kemenag Sleman News – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman (Kemenag Sleman) beri pembinaan bagi para Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) Kementerian Agama Kabupaten Sleman, Kamis (9/1/2025).
Selain itu para CPPPK juga diberikan pendampingan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) setelah penetapan kelulusan para peserta. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Lantai tiga Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman.
Dalam acara tersebut, Kepala Subbagian Tata Usaha Kankemenag Sleman, H. Sangaji, S.HI., hadir bersama Kepala Seksi Bimas Islam, H. Jaenudin, S. Ag.,M.Si., memberikan pembinaan kepada para CPPPK yang berasal dari Kabupaten Sleman.
“Bersyukur kepada Allah SWT atas pencapaian yang telah diraih, berterima kasih kepada orang tua dan pihak-pihak yang telah berkontribusi dalam pencapaian tersebut” pesan sangaji kepada CPPPK.
Sangaji juga meminta agar berkas yang akan diunggah untuk pengisian DRH, menjadi tanggung jawab dan komitmen bersama untuk siap menjadi bagian dari keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Sleman dan siap untuk mengikuti aturan dan kebijakan institusi.
“Kami harapkan semua menjadi bagian keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman, mohon Bapak dan Ibu mentaati aturan dan kedisiplinan serta meningkatkan kemampuan kinerjanya sesuai teknologi saat ini” ujarnya.
Di akhir pembinaan, Sangaji mengucapkan selamat kepada seluruh peserta telah lolos dalam ujian CAT dan berharap seluruh peserta menjaga komitmen terhadap instansi Kementerian Agama Kabupaten Sleman.