Jumat, Maret 21, 2025
Berita KemenagHeadline

Komitmen WBK Kemenag Sleman: Penyerahan SK Pensiun dan Layanan Biometri

Kemenag Sleman News – Kementerian Agama Kabupaten Sleman kembali menegaskan komitmennya terhadap tata kelola pemerintahan yang bersih dengan menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pensiun kepada 19 ASN yang memasuki masa purna tugas per 1 Juni 2024. Acara yang penuh haru ini digelar di Aula Lantai III Kemenag Sleman pada Selasa (14/1/2025).

Acara tersebut juga menghadirkan layanan pengisian data biometri oleh PT Bank Mandiri Taspen, sebagai bagian dari upaya Kemenag Sleman dalam mendukung implementasi Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Layanan ini memudahkan para pegawai pensiun dalam mengurus administrasi tanpa harus menghadapi proses yang berbelit-belit.

Dalam sambutannya, Kasubbag Tata Usaha Kankemenag Sleman, H. Sangaji, S.H.I., menegaskan pentingnya pelayanan yang transparan dan akuntabel. “Pelayanan yang kami berikan adalah wujud nyata komitmen untuk selalu memberikan yang terbaik,” ujarnya. Ia juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada para ASN yang telah memasuki masa pensiun atas dedikasi dan pengabdian mereka selama bertugas. “Terima kasih atas segala pengorbanan dan kontribusi yang telah diberikan. Semoga Bapak/Ibu menikmati masa pensiun dengan sehat dan bahagia bersama keluarga,” ungkap H. Sangaji dengan penuh haru.

Analis SDM Unit Kepegawaian, Siti Mukaromah, S.Ag., menambahkan bahwa inovasi layanan biometri ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pegawai. “Ini adalah langkah kami dalam memberikan pelayanan prima yang sesuai dengan semangat WBK,” jelasnya.

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi Kemenag Sleman untuk menegaskan penghargaan dan tanggung jawab terhadap para ASN, sekaligus memperkuat prinsip-prinsip good governance dalam setiap pelayanan yang diberikan.(isa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *