MAN 1 Sleman Raih 4 Medali Kejuaraan Pencak Silat Piala Raja #2
Kemenag Sleman News (MAN 1 Sleman) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sleman kembali mengukir prestasi gemilang dalam dunia olahraga pencak silat. Pada ajang Kejuaraan Pencak Silat Piala Raja #2 Tahun 2024 yang berlangsung pada 29-31 Desember 2024 di GOR Pangukan Sleman, sekolah ini berhasil meraih total empat medali dari berbagai kategori. Hal ini membuktikan kualitas dan kemampuan atlet-atlet pencak silat muda yang dimiliki.

Kejuaraan yang diikuti oleh ratusan pesilat dari seluruh wilayah Jawa dan Bali ini menyuguhkan pertandingan sengit di berbagai kategori. Di antara prestasi yang diraih oleh atlet MAN 1 Sleman, Farhad Umar (XI F2) mencatatkan prestasi luar biasa dengan meraih Juara 1 pada kategori Seni Tunggal Putra Tangan Kosong Remaja. Keberhasilan Farhat menjadi sorotan utama karena kategori ini mempertandingkan keterampilan gerakan silat yang mengedepankan keindahan serta teknik yang tinggi.
Selain itu, Farhat juga berhasil meraih Juara 2 pada kategori Tunggal Bersenjata Remaja, menunjukkan ketangguhan dan keterampilan yang luar biasa dalam kedua kategori berbeda.
Tak hanya Farhad, dua atlet lainnya dari kelas XI F2, yaitu Fata Aufa Zada, juga berhasil meraih Juara 2 pada kategori Tunggal Bersenjata Remaja. Fata menunjukkan perjuangan yang gigih dan strategi yang matang dalam menghadapi lawan-lawan tangguh dari berbagai daerah.
Sementara itu, Novan Dwi Wahyudi (X E5) tak mau ketinggalan dengan meraih Juara 1 pada kategori Tanding Klas B Putra Remaja. Novan menunjukkan kemampuan bertanding yang luar biasa dalam kategori ini, mengalahkan pesaing-pesaingnya dan membawa pulang medali emas untuk MAN 1 Sleman.
“Ini adalah hasil dari kerja keras dan latihan yang konsisten. Kami sangat bangga bisa memberikan yang terbaik untuk sekolah dan membawa pulang 4 medali di ajang bergengsi ini,” ujar Farhat Umar usai menerima penghargaan.
Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Sleman, H. Anis Syafa’at, S.Ag, M.Pd.I, mengungkapkan rasa bangga dan apresiasinya terhadap pencapaian siswanya. “Selamat kepada Farhad, Fata dan Novan atas prestasi yang luar biasa ini. Semoga pencapaian ini dapat menjadi inspirasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi di bidang olahraga maupun bidang lainnya,” ujar kamad.
Kejuaraan Pencak Silat Piala Raja #2 Tahun 2024 ini memang menjadi ajang yang sangat kompetitif dan bergengsi, mempertemukan pesilat terbaik dari seluruh wilayah Jawa dan Bali. Keberhasilan para atlet MAN 1 Sleman diharapkan dapat memotivasi generasi muda lainnya untuk terus berprestasi, baik di bidang olahraga maupun akademik.
MAN 1 Sleman semakin membuktikan bahwa mereka tidak hanya unggul di bidang akademik, tetapi juga memiliki atlet-atlet berprestasi di dunia olahraga yang membanggakan. Keempat medali ini menjadi bukti nyata bahwa madrasah ini terus berkomitmen dalam mengembangkan potensi siswanya di berbagai bidang. (ptn)