Sambut KSM Tahun 2025, MTs Negeri 3 Sleman Matangkan Persiapan

Kemenag Sleman News (MTsN 3 Sleman) – Pada Selasa (14/1/2025) siang, tim KSM MTsN 3 Sleman menggelar rapat persiapan untuk seleksi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2025 tingkat Satuan Kerja (Satker). Rapat yang dilaksanakan di ruang multipurpose tersebut dihadiri oleh kepala madrasah, wakil kepala madrasah, tim kesiswaan, dan para guru pembimbing.
Mengawali sambutannya, Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S., M.Pd. menekankan pentingnya persiapan yang matang untuk menghadapi seleksi KSM. “Ajang KSM ini tidak hanya mengukur kemampuan akademik siswa tetapi juga menjadi tolok ukur keberhasilan pembinaan sains di madrasah. Saya juga mengapresiasi dedikasi dan kerja keras para guru dan siswa dalam mempersiapkan diri menghadapi seleksi ini,” tandas Kamad.
Agenda utama rapat kali ini adalah pembahasan strategi pelaksanaan seleksi KSM 2025. Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Nur Hudariyanto, S.Pd.I. menjelaskan bahwa akan dilaksanakan proses seleksi yang bertujuan untuk memilih siswa-siswi terbaik yang akan mewakili madrasah di ajang KSM. “Seluruh proses seleksi akan dilakukan secara transparan, adil, berbasis data, dan tetap menjaga integritas dan kredibilitas ajang KSM,” tegas Nur.
Selama rapat berlangsung, suasana tetap kondusif dan tertib. Seluruh peserta rapat aktif berdiskusi dan memberikan masukan konstruktif untuk memastikan semua aspek persiapan telah dipertimbangkan dengan matang. Koordinasi tim berjalan dengan baik, menunjukkan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat untuk mensukseskan seleksi KSM 2025. Kerja keras dan persiapan yang matang diharapkan mampu mengantarkan siswa MTsN 3 Sleman meraih prestasi gemilang di ajang KSM hingga tingkat nasional. (hil)