Eratkan Ukhuwah, Dharma Wanita MTsN 7 Sleman gelar Pengajian Rutin

Kemenag Sleman News (MTsN 7 Sleman) – Dalam rangka mempererat ukhuwah antar warga madrasah, Kelompok Dharma Wanita MTsN 7 Sleman wilayah Selatan menyelenggarakan pengajian pada Sabtu (1/2/2025). Pengajian rutin yang digelar setiap tiga bulan sekali ini dihadiri oleh seluruh guru dan pegawai MTsN 7 Sleman berserta keluarga. Pada kesempatan kali ini pengajian dilaksanakan di kediaman Zainuddin yang beralamatkan di Sorasan RT: 03 RW: 24, Bimomartani, Ngemplak, Sleman, D.I. Yogyakarta. Acara ini berlangsung dari jam 09.00 WIB sampai dengan 11.30 WIB dengan tausyiah oleh Ustadz H. Supriyanto, S.Ag. Sebelum acara dimulai seluruh tamu disuguhi bakso dengan kuah panas seklaigus snack dan untuk tamu anak-anak diberi makanan kecil sehingga suasana menjadi tambah hangat.
Kegiatan ini selain untuk menambah bekal ilmu agama juga sebagai ajang saling berkumpul dan semakin mempererat ukhuwah antar keluarga besar MTsN 7 Sleman dengan suasana yang berbeda di luar madrasah apalagi kali ini bertempat di sebuah kampong yang masih asri dan banyak pepohonan sehingga terasa sejuk.

Acara dibawakan oleh pembawa acara yang merupakan perwakilan dari kelompok Dharma Wanita wilayah Selatan, yang bertugas mengawal jalannya acara sampai selesai. Untuk mengawali acara pembawa acara mengajak seluruh peserta untuk membaca surat Al Fatihah secara bersama-sama agar acara dapat berjalan lancar dan mendapatkan keberkahan dari Alloh SWT.
Dalam sambutannya Kepala MTsN 7 Sleman Samsul Arifin, S.Ag. mengucapkan terimakasih kepada seluruh guru dan pegawai beserta keluarga yang telah berkenan hadir pada kesempatan ini.”Kegiatan Dharma Wanita merupakan acara untuk menjalin silaturahmi antar keluarga besar MTsN 7 Sleman yang memiliki banyak manfaat tentunya. Atas nama pribadi saya mengucapkan terimakasih kepada kelompok Dharmawanita kelompok Timur yang sudah mempersiapkan kegiatan ini dengan sangat baik dan kami ucapkan terimakasih kepada seluruh huru pegawai beserta keluarga yang sudah berkenan meluangkan waktu hadir di acara ini dengan penuh antusias”, jelas Samsul Arifin.
Rangkaian acara berikutnya adalah pengajian oleh H. Supriyanto, S.Ag. yang menjelaskan perihal kebanggaan kita menjadi umat Nabi Muhammad S.A.W.”Sebagai umat Rasulullah, kita harus memiliki kebanggaan yang besar karena Rasulullah telah membawa ajaran Islam sebagai rahmat bagi seluruh alam. Rasulullah SAW memberikan petunjuk hidup yang sempurna melalui ajaran-ajarannya, seperti Al-Quran dan sunnah. Kedua sumber ini adalah landasan utama umat Islam dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Ajaran-ajaran ini mencakup semua aspek kehidupan, mulai dari ibadah, akhlak, hingga interaksi sosial. Dengan mengikuti ajaran Nabi, umat Islam dapat menjalani hidup dengan penuh kebaikan dan keberkahan”, jelas Ustadz Supriyanto.
Seluruh rangkaian acara diakhiri dengan santap siang bersama yang sudah dipersiapkan oleh panitia pengajian kelompok Dharma Wanita wilayah selatan makan besar dan diakhiri dengan es buah sebagai hidangan penutup. (rdt)