Senin, Maret 24, 2025
Berita Madrasah

Sosialisasi Bertema Gizi Seimbang Demi Ciptakan Peserta Didik MTsN 6 Sleman Yang Sehat

Kemenag Sleman News (MTsN 6 Sleman) – Bertempat di Masjid Darul Adzkiya, seluruh peserta didik yang mengikuti ekstra kulikuler PMR berpartisipasi dalam kegiatan sosialisasi yang diselenggarakan oleh SMK Bina Tama Kesehatan. Sosialisasi yang disampaikan pada hari Jumat (24/01/2025) ini bertema “Gizi Seimbang”. Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan mengenai pentingnya gizi yang seimbang bagi tubuh.

Jasmine, siswi kelas 8 mengungkapkan “Senang dengan adanya sosialisasi ini, karena dapat menambah wawasan mengenai apa itu gizi seimbang bagi tubuh. Kita juga bisa tanya jawab dengan kakak-kakak dari SMK Bina Tama Kesehatan terkait makanan bergizi.”

Melalui kegiatan ini diharapkan peserta didik dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi makanan bergizi seimbang. Terlebih bagi para siswi yang sedang dalam masa pertumbuhan. Serta diharapkan agar kegiatan ini memberikan manfaat jangka panjang bagi Kesehatan. (rph)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *